ASET from Robert T Kyosaki
Apa si aset itu?
Aset adalah sesuatu yang memberikan
kita penghasilan dimana kita tidak harus hadir guna bekerja, meluangkan waktu
seharian ataupun mengeluarkan extra tenaga untuk menghasilkan uang.
Dari dulu pemikiran tentang aset
sebenarnya sudah ada dibenakku, tetapi pedoman pengajaran ayahku bahwa sebisa
mungkin apabila kita menginginkan sesuatu hendaknya menabung dan membelinya
secara cash “NO DEBT” membuatku berfikir ulang untuk berspekulasi...karena
terdidik hidup terencana tinggi dengan no debt maka ketika ada kesempatan untuk
memiliki aset yang terjadi hanya “ndomblong” karena aku ga punya uang dan ga
berani spekulasi...”kapan aku punya uang yang bekerja untukku” batinku
berteriak!!!!!
Uang selalu terkumpul karena aku
bukan tipe konsumtif, tapi lagi – lagi ketika uang terkumpul, keperluan
menggerogoti, dana untuk membeli aset terkuras...
Ide beralih menjadi guru tidaklah
buruk, pekerjaan yang mulia tapi untuk perekonomian pengumpulan dana asetku
menjadi buruk!!!!!
Timbul keberanian untuk berspekulasi,
kalau mengandalkan gaji untuk mencukupi pengeluaran sangatlah tidak adil untuk
diri kita dan masa depan kita...aku harus punya uang yang menghasilkan
pemasukan guna mencukupi pengeluaran sehingga gaji utama kita yang secuil
(alhamdulilah masih punya gaji) bisa kita kelola dengan lebih baik dan lebih
bijak dan yang paling utama adalah kita benar – benar hidup, kita punya waktu
luang lebih untuk melakukan hobi kita, membaca Al-Quran dan berkumpul dengan
keluarga. Apalah artinya jika penghasilan kita besar tapi kita sama sekali
tidak punya waktu untuk melakukan hobi kita, membaca Al-Quran dan berkumpul
bersama keluarga, waktu yang ada hanya dipakai untuk bekerja mencari uang,
kenapa kita tidak mengubahnya, uang yang bekerja untuk kita.
Aset pertamaku:
Lusia shop cell, ya walau laba yang
aku peroleh hanya bisa membiayai pengeluaran kebutuhan HPq tapi setidaknya aku
tidak perlu menyediakan budget khusus perbulan untuk memberi makan HPq.
Aset keduaq:
Primajaga_nya Danamon!!!
Kenapa aku kasih tanda seru, karena
aku agak kesal!!!semoga lancar dan berkah...aamiiin, sebentar lagi kau pasti
kuambil untuk kualihkan ke aset yang lain.
Aset ketigaq:
Louise cell....ga jelas, aset dalam
proses pencairan yang tak kunjung nyata!!!
Aset keempatq:
Jual beli padi dan hewan
kurban...:)..good investasi.
Aset kelimaq:
TAKAFUL..J....:)...untuk
masa depanku, keluargaku, anak – anak yang kubantu sekolahnya, keluarga yang
kurang beruntung yang kubantu, kotak amal masjid agung, buku – buku dishoping...:)..i
have this aset for you guys, wish me luck.
Dan sudah ada lagi beberapa rencana
untuk menambah aset dalam bentuk lain, hanya ingin bisa lebih banyak
menjalankan printahMu dan punya banyak duit....hehehehe, karena ketika aku
terlalu banyak beraktivitas aku susah bangun malam dan selalu menguap saat
solat, dzikir dan mengaji...gur jengkang jengking kaya kala jengking...:).
Ajarilah diri kita untuk memahami
ilmu uang, bagaimana kita mengendalikan uang bukan sebaliknya..kata Rober T
Kyosaki, orang miskin dan menengah mempelajari bagaimana bekerja untuk
menghasilkan uang dan kemudian membelanjakannya, orang kaya mempelajari
bagaimana uang bekerja untuk menghasilkan uang dan kemudian membelanjakannya.
Tinggal pilih
DIPEKERJAKAN UANG atau MEMPERKERJAKAN
UANG..
it’s up to you????????????
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda